Hadir di Lokasi Pasar Tradisional, Babinsa Sudiroprajan Gencar Beri Himbauan Prokes

BERITA BARU NASIONAL

Tampabatas.com (SMSI-lpg),
Surakarta. – Babinsa Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serda Agus S melakukan himbauan terkait Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 kepada para Pedagang dan Pembeli di pasar Tradisional Pasar Hardjonagoro Pasar Gede Kelurahan Sudiroprajan Kecamatan Jebres, Sabtu 02/04/2022 pukul 09.30 Wib sampai dengan Selesai.

Himbauan ini dilakukan dengan mendatangi para Pedagang maupun Pembeli yang pada saat itu mengabaikan protokol kesehatan yaitu tidak memakai masker sebagai salah satu upaya melindungi diri agar terhindar dari penularan virus corona.

Serda Agus mengemukakan bahwa kegiatan pasar tradisional diwilayah Sudiroprajan terus di lakukan himbauan protokol kesehatan baik kepada pedagang maupun pengunjung Pasar ditempat itu.

“Untuk pasar Gede, Babinsa rutin di mendatangi tempat tersebut untuk mengingatkan warga agar tetap mematuhi Protokol kesehatan pencegahan Covid-19” dan jaga jarak.”terangnya.

Dia menjelaskan, juga memberikan himbauan agar tetap jaga kebersihan jaga kesehatan kepada warga yang pada saat itu berada di pasar, dan menyampaikan bahwa betapa pentingnya kita menggunakan masker ditengah pandemi Covid -19 untuk keselamatan diri dan orang lain agar terhindar dari penularan virus corona.
Juga tidak henti-hentinya mensosialisasikan kepada warga terkait manfaat vaksinasi yang menjadi salah satu program pemerintah dalam percepatan penanganan penyebaran Covid-19.

“Pada kesempatan tersebut, kami mengajak warga untuk mendukung program pemerintah terkait vaksinasi sebagai salah upaya dalam mencegah penularan virus corona, dengan mendatangi gerai-gerai vaksin yang telah disediakan”, pungkas Serda Agus.

(Arda 72)

SHER tampabatas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *