Wujud kepedulian Babinsa Serengan Ta’ziah di Wilayah Binaan

BERITA BARU NASIONAL

Tampabatas.com (SMSI-Lampung),
Surakarta.- Dalam hidup setiap manusia pasti pernah mengalami yang namanya musibah. Baik itu musibah besar maupun musibah kecil. Hal ini yang biasanya membuat manusia sadar akan kekuasaan Allah dan mengakui bahwa manusia tak lain hanyalah makhluk lemah dan segala takdirnya pun telah digariskan oleh Allah.

Seperti halnya yang dilakukan Babinsa Kelurahan Serengan, Koramil 02/Serengan Kodim 0735/Surakarta Serma Fitalis Erwan dan Serka Aris bersama Ir. Ida Setianingsih Lurah Kelurahan Serengan dan Linmas melaksanakan Ta’ziah/Melayat Almarhumah Bp.Suparno bin Suliyo ,umur 52 Th Petrojayan Rt. 02 Rw. 06 Kelurahan Serengan, Kecamatan Serengan Kota Surakarta, Senin 7 Nopember 2022, pukul 09.00 Wib.

Serma Fitalis Erwan mengatakan, melayat ke keluarga orang yang meninggal merupakan hal yang dianjurkan agama. Karena di dalamnya terdapat kebaikan. “Yakni mengurangi beban kesedihan dan menguatkan hati keluarga orang yang meninggal. Saat mereka berkabung, kita juga ikut merasakan kesedihan mereka.”pungkasnya.

Pada kesempatan yang sama Babinsa juga menjelaskan, saat ini pandemi covid-19 belum berakhir untuk itu dalam setiap kegiatan yang ada di wilayah selalu dipantau penerapan Protokol Kesehatannya.
“Seperti saat ini, kita melaksanakan ta’ziah sekaligus kita juga melakukan himbauan kepada para ta’ziah untuk memakai masker dan jaga jarak untuk menghindari penularan dan penyebaran Covid -19.”kata Babinsa.

(Agus Kemplu)

SHER tampabatas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *