SUPIANTO KADES NEGERI UJUNG KARANG JAGA KELESTARIAN LINGKUNGAN DI DESA

BERITA BARU DAERAH LAMPUNG UTARA

 

tampabatas.com(SMSI-Lampung)
Lampung Utara-
Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Pemerintah Desa Negeri Ujung Karang, Kecamatan Muara Sungkai, Kabupaten Lampung Utara, gelar kegiatan penanaman pohon yang dipusatkan di sekitar lingkungan Desa tersebut. Kamis (6/6/2024).

Supianto Kades (Kepala Desa) Negeri Ujung Karang mengatakan, peringatan Hari Lingkungan Hidup tahun 2024 menjadi momen penting untuk terus menumbuhkan, meningkatkan kesadaran dan kepedulian secara konsisten dalam upaya memperbaiki lingkungan secara berkelanjutan.

“Tujuan penanaman pohon dilakukan untuk menjaga keindahan dan penghijauan lingkungan, Kegiatan ini tentu merupakan wujud dan dukungan bersama untuk melestarikan lingkungan melalui gerakan penghijauan.” kata dia.

Supianto, berharap kepada masyarakat Desa negeri Ujung Karang untuk selalu menjaga lingkungan agar tetap indah dan tidak merusak lingkungan dengan cara menebang pohon. (Agus.W).

SHER tampabatas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *