Gencar Patroli Protkes, Anggota Koramil 04/Nguntoronadi Ajak Warga Disiplin Memakai Masker

BERITA BARU

Tampabatas.com(SMSI-lpg),
Wonogiri l. – Personel Koramil 04/Nguntoronadi, melaksanakan patroli penegakan pendisiplinan Protokol Kesehatan, untuk memutus mata rantai penyebaran dan penularan Covid-19. Selain memberikan himbauan, anggota Koramil 04/Nguntoronadi tampak memberikan masker kepada warga yang kedapatan tidak menggunakan masker saat beraktifitas diluar rumah, Jum’at 30/07/2021.

Upaya tersebut dilakukan untuk semakin menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam mendukung pemerintah dalam rangka memutus penyebaran Covid-19 dengan selalu memakai masker saat beraktifitas diluar rumah, ucap Batuud Peltu Lutfi disela kegiatan.

Peltu Lutfi menambahkan, kegiatan Patroli Dialogis bertujuan untuk mengingatkan masyarakat sekaligus memutus penularan Covid-19 di beberapa titik rawan dengan sasaran kios-kios toko dan bagi warga pengendara bermotor.

“ Personel di lapangan tidak hanya melakukan patroli saja, melainkan juga menghimbau kepada masyarakat secara humanis agar tetap disiplin memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak guna mencegah penyebaran Covid-19 “, ucapnya.

(Arda 72).

SHER tampabatas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *